Paslon Eddy Raya Samsuri-Khristianto Yudha Sukses Jalani Pemeriksaan Kesehatan Menuju Pilkada Barito Selatan 2024


Palangka Raya, Majalahkalteng.co.id – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan, H. Eddy Raya Samsuri, ST., MM., dan Khristianto Yudha, ST., telah sukses menyelesaikan seluruh tahapan pemeriksaan kesehatan yang digelar oleh RSUD Dr. Doris Sylvanus, Palangka Raya, pada Sabtu (31/08/2024). Pemeriksaan ini merupakan bagian dari rangkaian persyaratan yang wajib dipenuhi oleh para calon kepala daerah dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

"Alhamdulillah, seluruh proses pemeriksaan kesehatan telah berjalan lancar sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Untuk Medical Check-Up (MCU) umum, mulai dari pemeriksaan jantung, hati, paru-paru, USG abdomen, foto thorax, mata, THT, MRI, hingga gigi, semuanya kami jalani tanpa kendala," ujar Eddy Raya Samsuri usai menjalani pemeriksaan.

Tidak hanya pemeriksaan fisik, Paslon ini juga menjalani tes psikologi yang menjadi tantangan tersendiri. Eddy mengungkapkan bahwa tes psikologi tersebut mengharuskan mereka menjawab sekitar 1.200 pertanyaan, yang membutuhkan fokus tinggi dan ketahanan mental.

"Tes psikologi ini benar-benar memeras otak dan mental kami. Namun, kami bersyukur dapat melewatinya dengan baik. Setelah ini, kami dan tim akan bersiap untuk tahapan selanjutnya, termasuk pengundian nomor urut pada 23 September 2024 yang akan dilaksanakan di KPU Provinsi Kalimantan Tengah," tambah Eddy.

Lebih lanjut, Eddy juga menyatakan kesiapan mereka untuk menghadapi debat kandidat yang rencananya akan digelar di Palangka Raya dan Jakarta. "Debat kandidat ini akan menjadi momen penting untuk memperlihatkan visi dan misi kami kepada masyarakat Barito Selatan," tutupnya.

Sebagai petahana, H. Eddy Raya Samsuri berhasil meraih dukungan kuat dari sejumlah partai besar seperti Golkar, Demokrat, PAN, Gelora, Perindo, PBB, Hanura, dan PSI. Dukungan ini membuat mereka mengantongi total 9 kursi di parlemen, memberikan keyakinan bahwa mereka memiliki basis dukungan politik yang kuat dalam Pilkada mendatang.

Pemeriksaan kesehatan yang dilalui oleh Eddy Raya Samsuri dan Khristianto Yudha meliputi Medical Check-Up (MCU), tes narkoba, serta tes psikologi kejiwaan, yang semuanya merupakan syarat mutlak dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk melanjutkan tahapan pencalonan dalam Pilkada 2024. [Nta/Red]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama