"Nurani" Selesai Pemeriksaan Kesehatan, Siap Menuju Penetapan Calon Bupati Murung Raya


Palangka Raya, Majalahkalteng.co.id – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Murung Raya, Nuryakin dan Doni, yang dikenal dengan sebutan "Nurani," telah berhasil menuntaskan seluruh tahapan pemeriksaan kesehatan. Setelah sebelumnya menjalani pemeriksaan fisik, hari ini pasangan tersebut menyelesaikan pemeriksaan psikologi di Rumah Sakit dr. Doris Sylvanus.

Nuryakin mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran proses pemeriksaan kesehatan yang dijalani. "Kami berharap dengan telah selesainya tahapan ini, semua kelengkapan berkas akan diperiksa dan kami dapat ditetapkan sebagai calon Bupati pada tanggal 22 September mendatang," ujar Nuryakin, Minggu (01/09/2024).

Ia juga memberikan apresiasi kepada pihak Rumah Sakit dr. Doris Sylvanus yang telah menyediakan fasilitas lengkap untuk semua bakal calon, serta kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) yang turut berperan dalam tes kesehatan ini. "Terima kasih juga kepada KPU Provinsi dan KPU Kabupaten Murung Raya yang telah menunjuk Rumah Sakit dr. Doris Sylvanus sebagai rumah sakit rujukan dalam pemeriksaan kesehatan ini," tambahnya.

Pemeriksaan kesehatan ini menjadi salah satu syarat penting bagi calon pemimpin daerah, untuk memastikan mereka sehat secara jasmani dan rohani. "Ini adalah aturan yang ditetapkan untuk memastikan bahwa calon pemimpin daerah memenuhi syarat kesehatan fisik dan mental, selain syarat-syarat lainnya," jelas Nuryakin.

Hasil dari pemeriksaan kesehatan ini diharapkan akan keluar pada tanggal 7 September mendatang. Nuryakin mengimbau agar hasil pemeriksaan tersebut ditanyakan langsung kepada pihak rumah sakit. "Yang jelas, kami telah menjalani proses ini sesuai dengan aturan yang ada, dan kami berharap semuanya berjalan lancar hingga penetapan nanti," pungkasnya.

Dengan selesainya tahapan pemeriksaan kesehatan ini, masyarakat Kabupaten Murung Raya semakin dekat dengan penentuan siapa yang akan menjadi calon resmi dalam Pilkada 2024 mendatang. [Nta/Red]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama