Seruyan, Majalahkalteng.co.id – Dalam acara pleno terbuka yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Seruyan, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati M. Muklis-M. Aswin resmi mendapatkan nomor urut satu untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Acara tersebut berlangsung di halaman kantor KPU setempat.
Usai penetapan nomor urut, M. Muklis menyampaikan rasa syukurnya. "Sebelum pengambilan nomor urut, saya bertanya kepada M. Aswin nomor yang diinginkan. Ia mengatakan terserah, namun ketika saya menanyakan harapan dari hati kecilnya, ia berharap nomor satu. Ternyata, harapan kami berdua terwujud," ungkap Muklis dengan penuh bahagia.
Muklis menambahkan bahwa saat mengambil nomor urut, ia mendapatkan nomor satu dan langsung sujud syukur sebagai ungkapan rasa syukurnya. "Nomor urut ini menjadi penyemangat dan harapan bagi kami. Alhamdulillah, niat baik kami dikabulkan Allah SWT," ujarnya optimis.
Terkait kampanye, Muklis menegaskan bahwa pihaknya akan mematuhi semua aturan yang ditetapkan oleh KPU. "Kami akan mengikuti jadwal kampanye yang sudah diatur, sehingga tidak ada tumpang tindih dengan calon lain. Kami akan melaksanakan kampanye terbuka sesuai ketentuan KPU," jelasnya.
Ia juga menjelaskan tentang penggunaan baliho dan desain slogan kampanye yang akan dilakukan bersama KPU. "Kami akan mengikuti arahan KPU untuk slogan dan desain. Yang terpenting, kami menghimbau semua tim relawan dan pendukung untuk berkampanye dengan bijak, tanpa saling menjatuhkan atau menyebarkan hoaks," imbuh Muklis.
M. Muklis-M. Aswin mengajak masyarakat untuk memberikan dukungan dengan mencoblos "Kaca Mata" dalam Pilkada Seruyan mendatang, yang diharapkan menjadi langkah awal menuju kemenangan.[EW/Red]